![]() |
Berikut saya sarikan ke-100
cara berbakti kepada Ibu di antara 150 cara yang tercantum dalam dalam bukutersebut.
- Pilihlah hadiah yang cocok untuk setiap situasi yang bersesuaian. (misalnya pada saat hari raya).
- Membuat rekening khusus di bank atas nama Ibu.
- Memahami kondisi kehidupan Ibu.
- Berhati-hati dalam memilih kalimat-kalimat yang akan dikatakan di hadapan ibu Anda.
- Ketika anda akan bepergian, berusahalah sekuat tenaga ibu Anda menjadi orang terakhir yang Anda berpamit kepadanya.
- Ketika Anda datang dari bepergian, pastikan ia adalah orang pertama yang Anda datangi.
- Selama perjalanan, berusahalah untuk selalu berkomunikasi dengannya setiap hari, sekalipun hanya sesaat dalam waktu singkat.
- Berusaha Keraslah untuk menjumpai setiap hari jika Anda satu kota dengannya.
- Jika Ibu tidak satu kota dengan Anda, maka hendaklah Anda selalu berkomunikasi dengannya setiap hari.
- Termasuk hadiah terindah yang kita persembahkan kepada Ibu.
- Kecuplah keningnya, tangannya, dan kakinya ketika berjumpa dengannya.
- Ajarilah anak-anak Anda tentang tingginya kedudukan ibu Anda (yakni nenek mereka).
- Berusaha keras untuk memenuhi tuntutan dan keinginannya tepat pada waktunya.
- Janganlah Anda berjanji, kemudian tidak menepatinya.
- Sandarkanlah segala kesuksesan dalam hidup anda kepada Allah dan katakanlah bahwa ini berkat didikan dari Ibu Anda.
- Janganlah Anda membantahnya sekalipun Anda benar.
- Jangan menyepelekan pendapatnya di hadapan orang lain atau saudara-saudara Anda.
- Janganlah ketidaktahuannya dalam urusan kehidupan menyebabkan Anda kurang menghargainya atau meremehkannya.
- Janganlah Anda tertawa terbahak-bahak di hadapannya.
- Pastikan ibu Anda orang pertama yang mendengar berita gembira dalam hidup Anda.
- Jaga dan peliharalah kesehatannya.
- Buatlah jadwal bulanan untuk medical check up lengkap.
- Penuhilah kebutuhan-kebutuhannya sesuai dengan tingkat usianya.
- Ketika ia sakit dan ia merasa kesakitan, maka rasakan pula kesakitannya oleh Anda.
- Tenangkalan Ia ketika sakit.
- Datangkanlah dokter-dokter specialis ke tempat tinggalnya.
- Tolonglah ibu Anda dalam bersilaturahmi kepada kaum kerabatnya.
- Sediakan kotak khusus untuk ibu Anda, yang selalu diisi dengan berbagai macam biskuit, penganan yang manis-manis, mainan-mainan dan hadiah-hadiah kecil.
- Ketika ibu Anda mengadakan perjalan ke suatu tempat yang jauh, usahakanlah untuk menghubunginya.
- Janganlah anda mengungkapkan kesedihan yang memilukan kepadanya.
- Janganlah anda membicarakan kesulitan rumah tangga di hadapannya, karena urusan itu akan membuatnya sedih.
- Janganlah Anda sering memuji istri anda sendiri di hadapannya.
- Demikian pula, janganlah anda ceritakan setiap hubungan anda dengan Ibu Anda kepada Isteri Anda.
- Jauhilah dari menghakimi persoalan rumah tangga yang timbul antara ibu dan ayah Anda.
- Jangan mengkritik pakaiannya, penampilannya, pilihannya, suasa hatinya, atau gaya bicaranya, atau caranya menangani sesuatu.
- Jalinlah hubungan anda bersama saudara-saudara anda dengan kuat.
- Bagaimanapun keadaan rumah tangga kedua orang tua anda, maka janganlah mendukung ayah anda untuk menikah lagi.
- Ajarilah ibu Anda perkara-perkara Agama dengan bijaksana dan nasehat yang baik.
- Jangalah Anda menghalanginya untuk menghadiri majelis-majelis Ilmu.
- Waktu yang paling utama untuk beramal baik kepada orang tua adalah di saat-saat menunaikan ketaatan (dalam Ibadah).
- Ajukanlah permohonan maafmu untuk saudara-saudaramuu yang melakukan kesalahan.
- Janganlah anda membesar-besarkan kesalahan orang lain di hadapan Ibu.
- Jangalah Anda membuat terkejut dengan kabar berita yang menyedihkan atau bencana yang tiba-tiba, tanpa membuat ibu anda siap untuk mendengarnya.
- Wanita, tanpa memandang usia, dia akan merindukan kata-kata yang emosional dan romantis, maka janganlah halangi mereka dari mendengar kata-kata puitis yang segar dari suara Anda.
- Jangan Anda katakan bahwa ia telah tua.
- Janglah anda mencegah Ibu dari menggunakan apapun yang disukai wanita.
- Jika ayah anda memiliki isteri-isteri yang lain selain Ibu anda, dan di antara merka terdapat perselisihan, maka janganlah Anda memuji mereka di hadapan ibu Anda.
- Jangalah Anda terlalu banyak memuji hasil didikan orang lain di hadapan ibu Anda.
- Ketika ibu Anda berbicara, pasanglah pendengaran anda juga penglihatan dan hati Anda.
- Datangilah Ibu Anda selalu dengan senyum
- Ceritakanlah kejadian-kejadian dunia di sekitarnya.
- Pujilah didikannya selamanya.
- Sampaikanlah bahwa obsesi terbesar dalam hidup anda adalah agar ibu Anda hidup bahagia.
- Jika ayah dan ibu anda masih hidup jangan terlewat untuk berbuat baik kepada mereka berdua.
- Wakaflah atas nama ibu Anda untuk menambah kebaikannya
- Ketika ibu Anda menyebutkan kepada Anda sebagian dari angan-angannya, maka janganlah Anda menunggu beliau memintanya kepada Anda.
- Dahulukan ibu Anda di atas seluruh kesibukan Anda.
- Hormatilah Ibu Anda di rumah Anda
- Bawalah ia bertamasya bersama-sama dengan Anda dan anak-anak Anda.
- Di waktu yang lain, sekali-kali, ajaklah Ibu anda untuk bersama-sama dengan Anda untuk bersama-sama dengan anda menikmati salah satu makanan kesukaannya di restoran cukup baik.
- Kunjungilah toko-toko, atau tempat belanja bersamanya.
- Berikanlah hadiah yang cocok untuk kaum pria agar dapat ibu berikan kepada Ayah anda.
- Memuji ayah Anda.
- Memuji apa yang ibu Anda lakukan.
- Jagalah rahasia ibu Anda, dan biarkan ibu anda mengetahui rahasia-rahasia Anda.
- Hendaklah menjadi sandaran yang dapat melindungi ibu Anda dalam menghadai kesusahan dan penderitannya.
- Kelembutan anda terhadap saudara-saudara perempuan Anda.
- Jangalah Anda malu dengan tindakan apa pun yang dilakukan oleh Ibu Anda yang sesuai dengan usianya, namun tidak cocok dengan dunia di sekitarnya.
- Ajarkanlah kepada anak-anak anda untuk bersikap lemah lembut terhadap ibu Anda.
- Peganglah tangannya di masa tuanya.
- Sediakan hadiah atau penghargaan bagi anak-anak Anda yang memperlakukan ibu Anda dengan baik.
- Seorang Ibu akan mementingkan untuk tinggal di rumahnya, maka bantulah ia untuk membuat rumahnya nyaman dengan suasana yang terbaik.
- Sediakan tempat khusus di kamar tidur ibu.
- Berbuat baiklah kepada kaum kerabat Ibu. Dan bantulah Ibu Anda untuk berbuat baik kepada mereka.
- Jika Ibu Anda memiliki hobi tertentu, cobalah luangkan waktu Anda bersamanya.
- Dalam bidang apa pun hobi anda, persembahkanlah untuk ibu Anda satu karya dari anda sendiri.
- Dalam beberapa komunitas masyarakat, seseorang Ibu akan senang apabila namanya digunakan untuk menamai cucu-cucunya.
- Ketika menaiki kendaraan, dahulukanlah ibu anda sebelum anda orang-orang selainnya.
- Ketika berbicara dengannya, janganlah anda menggunakan kata-kata yang keras, kasar, atau berat (sulit dipahami).
- Adakanlah ajang lomba untuk anak-anak yang masih kecil demi mendapatkan hadiah yang terbaik. Lalu hadiah itu diserahkan kepada ibu Anda.
- Pilihlah waktu-waktu mustajab untuk berdo’a.
- Perlihatkanlah kesan-kesan dan kekaguman teman-teman Anda terhadap semua yang diberikan oleh ibu Anda kepada Anda.
- Anda harus meluangkan waktu khusus untuk duduk bersamanya sepenuhnya.
- Kepada para gadis, hendaklah mereka mempersilahkan ibunya untuk berkomunikasi dengan teman-teman mereka.
- Banggakanlah ibu Anda
- Perdengarkanlan kepadanya kisah-kisah tentang berbuat baik kepada orang tua.
- Mintalah kepada ibu Anda untuk mendoakan Anda, semoga Allah memberikan rizki berupa dapat berbuat baik kepadanya (kepada Ibu Anda).
- Mintalah selalu keridhoan ibu terhadap Anda.
- Berlombalah anda dengan semua orang untuk berbuat baik kepadanya.
- Janganlah Anda menaikan suara Anda.
- Jika anda satu kota dengannya, namun masih dipisahkan oleh jarak yang cukup jauh maka perdekatlah.
- Jika anda bekerja di kota lain, berusahalah untuk menghubunginya dalam setiap kesempatan
- Jika Anda berada di kota lain, maka tidak cukup jika Anda berkunjung sendirian. Ajaklah istri dan anak anda ketika mengunjunginya.
- Dalam banyak hal, anda harus mengalahkan diri anda sendiri dan keinginan nafsu anda pribadi dalam rangka mendahulukan Anda.
- Hisablah (introspeksi) diri anda sepanjang waktu dan periksalah dengan teliti apakah anda telah benar-benar berbat baik kepada ibu Anda, atau masih melalaikannya.
- Jadilah Anda orang yang memiliki keyakinan (yang tidak tergoyahkan) selamanya.
- Di saat ibu Anda jatuh sakit, tinggallah bersamanya. Awasilah ia dengan segenap perhatian Anda.
- Pujilah selalu gaun yang ia kenakan
- Ceritakanlah peristiwa-peristiwa dalam perjalanan Anda.
- Sikapilah keprihatinannya dengan lapang dada. Terimalah kritikannya dengan jiwa besar.
Untuk
cara ke 101 hingga 150, bisa merujuk langsung ke buku tersebut.
Tangerang,
28 Mei 2016 / Sya’ban 1437 H
Mabsus
Abu Fatih
Sumber Gbr : psychoshare.com
Sumber Gbr : psychoshare.com